Lokakarya Kurikulum Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik UMM

Rabu, 16 Februari 2011 14:19 WIB   FAKULTAS TEKNIK

Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Malang mengadakan Lokakarya Kurikulum, kegiatan ini dilakasanakan pada tanggal 16-17 Februari 2011 dan bertempat di Ruang Sidang Fakultas Teknik. Pada hari pertama lokakarya, peserta yang hadir berasal dari undangan dan dosen jurusan Teknik Sipil FT-UMM. Untuk hari kedua lokakarya, peserta yang hadir hanya berasal dari dosen jurusan Teknik Sipil FT-UMM.

Lokakarya ini diadakan bertujuan agar jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik UMM mampu mencapai visi,misi dan tujuan pendidikan yang telah dirancang sebelumnya. Tujuan pendidikan dari Teknik Sipil FT-UMM adalah menghasilkan Sarjana Teknik Strata Satu yang memiliki dasar pengetahuan, sikap dan ketrampilan profesional dalam bidang teknik sipil, sehingga mampu bekerja dibidangnya dan memiliki kompetensi mampu beradaptasi serta mampu mengembangkan diri dalam perkembangan ilmu dan teknologi baru dibidang Teknik Sipil. (mr)
Shared: