Membuat Game Setara Play Station 3 dengan Unity

Senin, 03 Juni 2013 08:07 WIB   FAKULTAS TEKNIK

Pengarahan dari Penyelenggara Acara

Sabtu, 1 Juni 2013 Lab. Informatika Fakultas Teknik UMM kembali mengadakan workshop. Kali ini materi workshop adalah tentang dasar-dasar unity. Dalam acara ini telah hadir Ilham, salah satu alumni Teknik Informatika sebagai pemateri.

Hardianto, yang menjadi penggagas acara ini menginginkan agar peserta yang ikut acara ini selanjutnya bisa memiliki produk berupa game yang dibuat menggunakan aplikasi yang up to date seperti Unity. Peserta dalam acara ini memang terbatas dan didominasi oleh mahasiswa Teknik Informatika angkatan 2011 yang sedang menempuh mata kuliah Desain Aplikasi Multimedia dan Grafis (DAMG). Mereka sangat antusias melihat pemateri yang mendemonstrasikan game yang dibuat menggunakan Unity.

Unity adalah game engine multi platform yang dibuat dengan menu yang cukup user friendly. Dengan menggunakan Unity, kita bisa membuat game dengan kualitas grafis setara dengan Play Station 3 (PS 3). Selain itu game yang kita buat juga bisa lebih “ringan” jika dibandingkan game engine yang lain.

Shared: