Dr. Eng. Ir. Ahmad Rudiansyah M. Eng yang bersedia meluangkan waktunya untuk hadir atas undangan untuk mengisi kuliah tamu di Teknik Industri
Kuliah tamu dibagi dalam dua sesi, sesi pertama materi diisi oleh Bapak Sugeng Priambodo, ST. yang menjelaskan materi tentang bagaimana mempersiapkan diri dalam menghadapi dunia kerja dengan keahlian yang kita punya. Di sini beliau menegaskan soft skill sangatlah penting. Seperti halnya mahasiswa Teknik industri haruslah benar – benar mempersiapkan diri dengan membekali soft skill atau keahlian yang bisa bnyak dipelajari di perkuliahan. Beliau mengungkapkan bahwa “Saya kurang suka terhadap mahasiswa yang cupu atau kurang pergaulan, yang kurang bisa memanfaatkan fasilitas kampus, yang hanya terpaku pada materi tapi kurang aktif di dalam organisasi maupun kegiatan – kegiatan yang bisa menambah keahlian dalam bidang mereka”. Bapak Priambodo menjelaskan banyak hal yang bisa dimanfaatkan di kampus UMM ini, bukan hanya di dalam kelas.
Sesi kedua materi diisi oleh Dr. Eng. Ir. Ahmad Rudiansyah M. Eng yang bersedia meluangkan waktunya untuk hadir atas undangan untuk mengisi kuliah tamu di Teknik Industri, FT-UMM. Beliau yang merupakan lulusan Industrial Engineering and Management. Tokyo Institute of Technology (Tokyo Tech). Dalam kuliah tamu kali ini beliau menjelaskan bagaimana memanfaatkan apa yang kita kuasai dan bagaimana membetuk karakter diri atau yang biasa disebut “Character Building“. Pembentukan Karakter merupakan kunci kesuksesan dalam berasimilasi dan berinteraksi dalam dunia kerja.