Malang, 5 Oktober 2024 – Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Malang (FT UMM) secara resmi melepas kontingen LSO Mekatronic untuk berlaga di ajang Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2024. Acara pelepasan yang berlangsung di Dome UMM ini dilaksanakan pada Sabtu, 5 Oktober 2024, dan dihadiri oleh sejumlah pimpinan fakultas dan pembina organisasi.
Tim Mekatronic UMM akan bertanding di KMHE 2024 yang diselenggarakan di Sirkuit Ancol, Jakarta (Jakarta E-Prix International Circuit), mulai 6 hingga 10 Oktober 2024. Kontingen ini terdiri dari dua tim: Mekatronic Team 1 yang akan berlomba di kategori Prototype Ethanol dan Mekatronic Team 2 di kategori Prototype Electric. Kedua tim telah mempersiapkan inovasi dan teknologi kendaraan hemat energi untuk bersaing dengan berbagai perguruan tinggi dari seluruh Indonesia.
Pada acara pelepasan, hadir Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Dr. Nur Subeki, ST., MT., yang dalam sambutannya menekankan pentingnya nilai sportivitas, kejujuran, dan semangat untuk membawa nama baik UMM di kancah nasional. Beliau juga menyampaikan pesan motivasi kepada tim agar tetap percaya diri dan menjaga kekompakan selama perlombaan.
Acara ini juga dihadiri oleh Pembina LSO Otomotif, Dr. Yepy Komaril Sofi'i, ST., MT., Kepala Puspaiptek UMM, Drs. Moh. Jufri, ST., MT., serta kedua pembimbing tim, Andinusa Rahmandhika, ST., M.Eng dan Alvian Iqbal Hanif Nasrullah, ST., MT., yang memberikan dukungan penuh untuk kesiapan tim dalam menghadapi ajang KMHE ini.
Dengan semangat yang membara, Tim Mekatronic UMM siap berlaga dan menunjukkan inovasi terbaik mereka di ajang prestisius ini. Semoga sukses dan mampu mengharumkan nama UMM!