TEKNIK INDUSTRI CUP (Ti-cup)

Selasa, 29 Mei 2012 10:04 WIB   FAKULTAS TEKNIK

Berita UMM

INTEGRATING IMPROVISASI TO QUALITY

Dengan Bertujuan untuk menjaring bakat mahasiswa Teknik Industri UMM, HMJ teknik industri pada tanggal 23 april 2012 menggelar ajang Teknik Industri cup atau Ti-cup yang diikuti segenap mahasiswa dari angkatan 2005 sampai mahasiswa angkatan 2012.

    Selain itu Acara ini juga bertujuan untuk meningkatkan ikatan silaturahmi antar mahasiswa yang berbeda angkatan di jurusan Teknik Industri. Jadi mahasiswa yang terpaut jauh angkatanya akan bisa akrab dalam ajang ini. Tutur Feronika, ketua HMJ teknik industri. Acara ini terdiri dari tiga cabang yang dilombakan yaitu keilmuan, desain produk, dan sepak bola futsal. Menariknya tidak hanya cabang olahraga yang dilombakan tetapi cabang keilmuan dari Teknik industri. Namun sayang peserta yang ikut lomba ini terbilang sedikit. Hal ini dimaklumi oleh kepala jurusan teknik industri, ibu Anissa kesy. ST, MT. Karena kurangnya informasi yang didapat mahasiswa dan karena ini adalah event pertama yang digelar oleh teknik industri. kedepanya diharapkan lebih dari ini tuturnya.

            Acara ini dibuka oleh bapak rahardian galih A. ST. Selaku ketua pelaksana beliau berpesan untuk tetap fair play apapun cabangnya, pembukaan ini digelar pada cabang olahraga futsal. Karena cabang ini yang pesertanya paling banyak. Event ini diharapkan bisa dicontoh oleh jurusan-jurusan lain. Sehingga dapat diketahui bakat-bakat dari teknik yang bisa mengharumkan nama teknik ataupun UMM sebagai salah satu universitas unggulan di jawa timur.

Shared: